Kamis, 27 November 2014

Review : Pentas Besar 2 Kota : SURABAYA (Auditorium UIN Sunan Ampel Surabaya)

Hai sedulur.....
Kita bakalan mereview sedikit nih tentang Pentas Besar 2 Kota sesi pertama yang beberapa waktu lalu diselenggarakan di Auditorium UIN Sunan Ampel Surabaya.

Rombongan pertama yang terdiri dari beberapa Tim Produksi tiba lebih dulu di Surabaya, tepatnya hari Sabtu (22/11). Nah Rombongan pertama ini berangkat lebih dulu untuk mempersiapkan pentas yang diadakan Selasa (25/11), dan juga untuk sharing-sharing dengan tuan rumah tempat Pentas Besar 2 Kota ini digelar yaitu Teater Sabda UIN Sunan Ampel Surabaya. Baru pada hari Minggu (20/11) Rombongan kedua yang terdiri dari para pemain, penari, tim musik dan tim setting bertolak ke Surabaya menyusul rombongan pertama.

Tibalah pada hari Selasa (25/11) tepat pukul 19.00 ticket box dibuka, antusiasme masyarakat Surabaya sangat besar. Pentas Besar 2 Kota di Surabaya ini diawali dengan penampilan opening art  di luar Auditorium UIN Sunan Ampel Surabaya dari Teater Sabda yang menceritakan seputar kehidupan mahasiswa pada umumnya.

Setelah selesai opening art dari Teater Sabda, penonton mulai masuk ruangan dan di sambut dengan ramah oleh MC dari Laboratorium Seni Teater DeLIK, yang dilanjutkan dengan Pentas Tari Bajidor Kahot. Penampilan para penari Bajidor Kahot ini cukup memukau para penonton yang hadir. Setelah Pentas Tari Bajidor Kahot ini selesai sampailah pada puncak acara yaitu pementasan naskah "BAH" karya Putu Wijaya yang disutradarai oleh Rizal "Item" Bagus Prakoso.

Nih kita share beberapa dokumentasi dari Surabaya sedulur





Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Etiam aliquam massa quis mauris sollicitudin commodo venenatis ligula commodo.

Related Posts

0 comments:

Posting Komentar